Tips dan Cara Desain Kemasan Makanan Agar Terlihat Menarik

 

Apakah kamu sedang ingin membuat desain kemasan makanan? Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi tentang tips dan cara desain kemasan makanan agar terlihat menarik.

Mengapa Desain Kemasan Makanan Harus Dibuat Menarik?

Saat ini persaingan di dunia kuliner atau Food and Beveranges semakin ketat dan para pelaku bisnis kuliner harus bisa lebih kreatif. Tidak hanya harus menghasilkan produk kuliner berkualitas tetapi tampilan produk dan kemasan harus dibuat menarik juga.

Sehingga dengan memiliki kemasan produk yang menarik, produk kuliner kamu bisa meningkatkan penjualan, meningkatkan branding dan juga bisa menjadi media promosi yang baik. Karena desain kemasan makanan yang unik dan menarik akan menarik perhatian para konsumen.

Tips dan Cara Desain Kemasan Makanan Agar Terlihat Menarik

Jadi jika kamu peduli dengan desain kemasan makanan yang unik dan menarik, berikut ini adalah tips dan cara desain kemasan makanan yang menarik.

Gunakan software yang tepat

Saat ini ada banyak software yang bisa kita gunakan untuk membuat desain kemasan makanan yang menarik dari software adobe photoshop, illustator, corel draw, ataupun menggunakan canva. Yang jelas saat ingin mendesain kemasan makanan kamu harus memiliki dasar menggunakan software dan aplikasi tersebut.

Membuat Dieline

Setelah itu di software atau aplikasi desain, kamu harus membuat Dieline. Dieline merupakan template yang berbentuk garis yang akan menggambarkan kerangka yang nantinya akan diterapkan pada kemasan makanan yang kamu cetak.

Deiline akan terdiri dari dua garis, garis tegas akan membentuk potongan kerangka pada kemasan dan garis putus-puutus akan digunakan sebagai tanda lipatan pada kemasan. Saat membuat dieline umumnya akan mencantumkan ukuran pada kemasan yang sesungguhnya.

Pahami jenis kemasan kotak

Kamu juga harus mengenali jenis kemasan kotak yang ingin kamu gunakan. Setiap box kemasan biasanya akan memiliki ukuran, kedalaman dan detail kemasan yang berbeda-beda.sehingga kamu harus memikirkan agar desain kemasan makanan yang kamu buat memiliki keunikan tersendiri.

Ketahui tipe penutup kotak

Selain mengetahui jenis kotak kemasan, kamu juga harus memahami tipe penutup kemasan makanan yang juga sangat beragam. Beberapa jenis penutup yang umum digunakan adalah full overlap seal end,reverse tuck end dan standar tuck end.

Perhatikan kemasan produk makanan lainnya

Tips dan cara desain kemasan makanan selanjutnya adalah mendapatkan inspirasi dari desain kemasan makanan dari produk lainnya. Sehingga kamu bisa mengetahui jenis desain kemasan yang ada dipasaran seperti apa yang banyak digunakan dan memiliki banyak peminatnya.

Membuat desain yang mudah diingat

Saat membuat desain kemasan produk makanan pastikan desain kemasan yang dibuat mudah diingat. Jika produk sudah mudah diingat konsumen, maka kemungkinan besar konsumen akan lebih cepat dan mudah mengingat produk makanan yang kamu jual saat mereka membutuhkannya.

Agar produk mudah diingat, pastikan kamu membuat desain logo,gambar, tulisan dan warna yang unik, kreatif dan menarik. Tetapi hal yang perlu kamu perhatikan pastikan informasi produk harus mudah dibaca dan jelas.

Tambahkan simbol, stiker promo dan barcode

Kemudian tips dan cara desain kemasan makanan agar terlihat menarik lainnya adalah menambahkan simbol, stiker promo, barcode agar desain kemasan produk menjadi elegan.

Simbol seperti logo 100% natural, logo Halal, logo ekstra 25% atau simbol lainnya. Kamu juga bisa menambahkan stiker promo dan barcode pada kemasan.

Tetapi jika kamu tidak bisa atau merasa semua tips dan cara desain kemasan makanan agar menarik buatan sendiri terlalu ribet. Maka kamu bisa memesannya ke penyedia jasa desan kemasan makanan custom.