Stonehenge Cangkringan, Nuansa Eropa di Jogja

Soal wisata, Jogja memang tak ada matinya. Selalu saja berinovasi dalam menghadirkan destinasi wisata. Ada banyak sekali wisata di Jogja dengan berbagai konsep.

Mulai dari yang berbasis alam, wisata budaya, sejarah,ย  wisata edukasi hingga wisata modern ada di Jogja, lengkap. Salah satunya adalah wisata stonehenge. Anda mungkin tidak asing lagi dengan nama ini.

Nah berikut ini ada ulasan sedikit mengenai wisata Stonehenge Cangkriman Yogyakarta.ย  Simak selengkapnya berikut ini.

Apa Itu Stonehenge Cangkringan Jogja?

Stonehenge Cangkringan merupakan salah satu wisata populer di Jogja. Lokasinya di Trutan, Kepuharjo, Cangkringan, Kabupaten Sleman Jogja.

Tempat wisata ini cukup unik yaitu berupa bebatuan raksasa tersusun sedemikian rupa mirip kerangka pintu raksasa mirip di Inggris.ย  Mengunjungi tempat ini akan serasa di luar negeri.

Jam Operasional

Wisata Stonehenge buka setiap hari. Dari pukul 7 pagi sampai pukul 5 sore.

Main keย  stonehenge sebaiknyaย  saat musim kemarau yang cerah. Supaya lebih maksimal menikmati keindahan dan berswafoto.

Stonehenge Cangkringan Replika yang ada di Inggris

Stonehenge sendiri adalah bangunan yang konon dibangun di zaman Neolitikum dan zaman perunggu. Lokasinya dekat dengan Amesbury di Wiltshire, Inggris, kira kira 13 kilometer barat laut Salisbury.

Situs Stonehenge adalah salah satu situs terpopuler di dunia. Merupakan bangunan semacam lingkaran batu tegak yang ada di lingkup tembok tanah.

Sementara itu, untuk Stonehenge yang ada di Jogja merupakan replika alias buatan. Stonehenge Cangkringan Jogja dibuat dari bebatuan letusan gunung merapi 2010 lalu.

Walaupun cuma buatan, daya tarik Stonehenge Cangkringan Jogja daya tariknya tak kalah dengan yang ada di Inggris sana. Daya tariknya bikin wisatawan lokal dan mancanegara berkunjung kesini.

Biaya Tiket & Fasilitas Stonehenge Cangkringan

Biaya tiket masuk Stonehenge Cangkringan terjangkau. Cuma Rp.10.000 ribu rupiah saja.ย  Dengan harga tiket segini, pengunjung dapat menikmati suasana di tempat ini sambil mengambil foto sepuasnya, berlatar gunung merapi dan stonehenge.

Wisata Stonehenge Cangkringanย  Jogja disediakan area parkir luas dan juga toilet. Stonehenge Cangkringanย  juga dekat dengan objek wisata lainnya, yakni dekat dengan โ€œThe Lost World Castleโ€œ. Jadi anda dapat sekalian mampir kesana.

Lokasi dan Rute Stonehenge Cangkringan Jogja

Stonehenge Jogja tepatnya berada di Stonehenge, Trutan, Kepuharjo, Cangkringan, Kabupaten Sleman Jogja.

Rute menuju ke Stonehenge Cangkringan dari pusat kota Jogja aksesnya tentunya mudah. Dari Sini, ambil arah menuju jalan Kaliurang. Kalau sudah sampai di pertigaan, ambil arah ke Kaliadem/Cangkringan dan belok kanan.

Kemudian, anda akan ketemu pertigaan lagi. Dari sini, akan menuju keย  Merapi Gold atau The Lost World Castle. Anda dapat tanya ke warga sekitar. Lokasi Stonehenge Cangkringanย  ini dekat denganย  The Lost World Castle atau gunakan google maps.

Nah itulah tadi ulasan singkat mengenai Stonehenge Cangkringan Jogja. Meskipun replika dari Stonehenge yang ada di Inggris, tapi daya tariknya tak kalah dengan yang di luar negeri. Maka tak heran kalau banyak yang plesiran kesin. Baik wisatawan lokal maupun luar negeri apalagi spot wisata ini sudah termasuk di dalam paket wisata lava tour merapi.